Festival Kebon Manggis 3...

Sabtu pagi suamiku bercerita kalau ia ditawari oleh temannya untuk mengisi salah satu stand di acara Festival Kebon Manggis 3 tepatnya di kelurahan Kebon Manggis di Kecamatan Matraman, sebenarnya aku kurang tertarik untuk mengikutinya karena aku sudah mempunyai rencana untuk jalan-jalan kebeberapa tempat hari ini..., tapi pikiranku berubah ketika aku lihat begitu semangat dan antusiasnya suamiku untuk mengisi stand di acara tersebut, tanpa berpikir panjang akhirnya aku mengalah dan kita sepakat untuk mengisi liburan kali ini dengan berdagang di festival itu....

Setelah melakukan briefing, kita langsung datang ke lokasi untuk registrasi stand, setelah selesai kita bertiga (aku, suami dan nabil) langsung meluncur ke daerah benhil untuk belanja, tetapi sesampainya disana kita harus mengantri karena yang datang belanja banyak sekali, untungnya service dari para pelayannya sangat memuaskan jadinya kita tidak perlu menghabiskan banyak waktu disana, karena belanjaan kita banyak banget akhirnya aku dan nabil naik bajaj dengan barang belanjaan dan sebagian lagi di bawa oleh suamiku dengan motornya....

Sesampainya di tempat kita langsung menuju stand dan mulai merapihkan barang dagangan, tetapi diluar dugaan kita belum selesai memajang tapi sudah banyak sekali pembeli yang mengantri, "alhamdulillah...", ucapku..., ini merupakan pertanda yang baik dan aku jadi tambah semangat...

Suatu ketika karena ramainya pembeli, ada seorang bapak2 dangan anaknya belanja, tapi aku dibuatnya linglung dan aku lupa dia sudah bayar atau belum, aku sempat menanyakan hal itu ke suami tetapi suamiku juga tidak menerima uangnya, tak lama kemudian bapak2 tadi balik lagi dan membeli lagi, tapi lagi2 dia sepertinya ingin menipu dengan menggunakan trik seperti yang pertama, dengan tegas suamiku menegurnya dan akhirnya dia membayar belanjaan yang ke dua, setelah dia pergi suamiku bilang ternyata benar bapak2 itu seorang penipu, untunglah kita tidak ditipu untuk yang kedua kalinya, biarlah kita ikhlaskan saja uang yang pertama, Insya Allah pasti ada balasannya..., selang sejam kemudian  kita mendapatkan rejeki yaitu dapat makan siang 2 box gratis dari panitia, padahal pedangang lain tidak dapat, saya langsung berpikir mungkin ini balasan kebaikan dari Allah kepada kami dan kalau di hitung harganya lebih mahal dari pada uang kita yang di tipu tadi, alhamdulillah selalu ada hikmah di setiap kejadian....

Jarum jam sudah menunjukkan Pukul 15.00, saya dan nabil sudah sangat lelah dan kami berdua memutuskan untuk pulang, tetapi suamiku masih tinggal disana karena acaranya baru akan berakhir sampai jam 22.00 wib, sebelum pulang saya dan nabil mampir dulu ke Pasaraya Manggarai sekedar untuk makan dan belanja.....
Walaupun lelah sekali weekend ini tapi jujur saya sangat menikmati dan bahagia sekali....

Komentar

Postingan Populer